Wednesday, July 24, 2019

Aplikasi android pada Nox mengalami hang/freeze

Assalamualaikum..

Menyebalkan rasanya ketika sedang asyik memainkan game android di dalam Nox, tiba-tiba lag muncul. Beberapa saat kemudian layar main pun terhenti dan mengharuskan anda untuk merestart ulang Nox. Kejadian ini begitu cepat terjadi. Padahal anda belum lama membuka aplikasi Nox anda. Menyebalkan bukan?

Beberapa orang menyarankan dan memberikan solusi dengan mengatur ulang pengaturan sistem Nox. Di antaranya adalah memaksimalkan jumlah CPU dan RAM. Rendering Mode pun disarankan untuk dialihkan dari OpenGL ke DirectX. Namun hasilnya nihil. Masalah freeze dan bahkan crash pun masih terjadi pada aplikasi android anda.

Nah, anda ingin mencoba solusi lain?
Di sini saya menyarankan solusi berbeda untuk mengatasi masalah ini. Saya sudah mencobanya dan berhasil. Mari lihat Screenshot di bawah ini untuk lebih jelasnya.



Buka System setting Nox anda. Lihat bagian Pengaturan startup. Gunakan setting Mengubahsuai untuk pengaturan manual anda. Di sini anda ubah DPInya ke angka yang lebih kecil. Saran saya, ketikkan angka 160.

Untuk mode rendering, gunakan DirectX untuk mengantisipasi terjadinya lag ketika anda mengetik teks di dalam aplikasi android anda, meskipun mungkin akan terjadi bug teks dan icon nantinya. OpenGL pun tidak masalah, selama tidak terjadi lag ketika anda mengetik.
Untuk pengaturan CPU dan RAM, sesuaikan saja dengan spesifikasi minimum/standar game android yang akan anda mainkan.

CPU tidak harus dimaksimalkan, karena akan berdampak lag nantinya jika game tersebut sangat berat dan banyak program yang berjalan di komputer anda.

Dan untuk RAM, jangan dimaksimalkan. Sisakan ruang RAM anda untuk berjaga-jaga jika sewaktu-waktu program latar belakang windows anda membutuhkan ruang RAM anda. Misalkan RAM anda 4GB, ambil saja 1,8 - 2,6 GB ruangnya saja untuk Nox. Jika anda ingin lebih dengan RAM yang hanya 4GB tersebut, anda harus siap dengan kemungkinan terjadinya lag dan hangnya nanti.

*Cara ini tidak menjamin hang tidak akan terjadi. Hanya saja cara ini cukup untuk mengurangi kemungkinan terjadinya hang dan memperlambat terjadinya hang pada beberapa game android. Sekaligus mengurangi lag.
*Untuk beberapa aplikasi/game android yang menggunakan kotak chat, jika terjadi lag dan hang/freeze tiba-tiba, maka gantilah mode rendering ke DirectX. Namun, solusi tersebut hanya berfungsi untuk meringankan saja. Dan tidak mampu untuk mengatasi lag maupun hang karena font cache yang menumpuk selama proses menjalankan game/aplikasi android. Satu-satunya solusi adalah dengan mengupdate emulator anda.

Selamat mencoba!
Previous Post
Next Post

0 tanggapan:

"Berkomentarlah yang baik, tunjukkan bahwa anda adalah tamu yang sopan"