Saturday, July 25, 2020

Panduan Awal Bermain Arknights (bagian 3)

2. Job Arknights
a. Guard
Kelas ini umumnya fokus dalam memberikan serangan jarak dekat yang kuat. Ada yang memberikan serangan fisik, maupun serangan Arts. Arts ini mirip seperti serangan yang memberi dampak seperti serangan sihir.
b. Vanguard
Operator ini memiliki serangan yang agak lemah, namun memiliki kecepatan serang yang baik. Biasakan untuk menurunkan mereka di awal pertempuran untuk mendapatkan Deploy Point yang berlimpah. Deploy Point adalah poin yang anda butuhkan untuk menurunkan Operator ke medan tempur. Ada 2 jenis Vanguard dengan kemampuan pemulihan Deploy Point yang berbeda. Yaitu, Vanguard dengan pemulihan instan dan pemulihan bersyarat. Agar anda tidak bingung dalam membedakannya, baca dulu skill dan rincian kemampuan yang dimiliki setiap Operator Vanguard anda.
Pemulihan instan akan memberikan banyak Deploy Point setiap tenaga skillnya terisi penuh. Jadi, tidak perlu melakukan tindakan apapun, karena Deploy Pointnya akan terisi sendiri meskipun waktunya agak lama.
Sedangkan pemulihan bersyarat baru akan aktif ketika syaratnya dipenuhi. Misalnya harus membunuh musuh dahulu, atau mengaktifkan skillnya terhadap musuh yang mendekat. Jika musuhnya sangat banyak dan terus berdatangan, pemulihan bersyarat akan lebih cepat menambah Deploy Point daripada pemulihan instan.

c. Sniper
Seperti namanya, kelas ini berfokus dalam memberikan serangan fisik jarak jauh.
d. Caster
Ini adalah job kelas sihir. Seperti kelas Sniper, mereka juga memiliki jarak serang yang jauh. Damage yang diberikan adalah berupa serangan Arts.
e. Specialist
Kelas ini unik. Operator dengan kelas Specialist memiliki beberapa kemampuan yang serba guna. Ada yang mampu mendorong musuh hingga terpental. Ada pula yang mampu menarik musuh langsung dari kejauhan. Dan ada lagi yang waktu bangkitnya sangat cepat setelah gugur dari medan tempur.
Ada beberapa arena tempur yang memiliki jurang di dalamnya. Nah, jurang itu dapat dimanfaatkan Operator kelas Specialist untuk langsung membunuh musuh seketika dengan cara menjatuhkan mereka ke dalamnya.
f. Defender
Operator dengan kelas Defender memiliki pertahanan dan Health Point yang tinggi. Umumnya, Operator kelas ini bisa menghadang 3 musuh sekaligus agar tidak melewatinya.
g. Medic
Operator kelas Medic sangat berperan penting untuk mempertahankan formasi. Karena mereka mampu terus-menerus menyembuhkan rekan-rekannya yang menerima damage dari musuh. Status ATK yang ada pada Operator ini bukan berfungsi untuk memberikan damage kepada musuh. Namun, status ATK tersebut adalah poin yang menunjukkan seberapa besarnya angka penyembuhan yang mereka berikan kepada Operator lainnya. Ada 2 jenis Operator Medic. Pertama, adalah Operator Medic yang menyembuhkan 1 Operator saja. Dan yang kedua adalah Operator Medic yang mampu menyembuhkan 3 Operator sekaligus. Kelebihan dari Operator Medic yang menyembuhkan 1 Operator saja adalah nilai penyembuhannya yang dua kali lipat lebih banyak daripada Operator Medic yang menyembuhkan 3 Operator.
h. Supporter
Dari namanya saja anda sudah bisa menebaknya sendiri. Kelas ini memberikan dukungan berupa efek-efek tertentu yang bermanfaat untuk rekan-rekannya. Kebanyakan Operator dari kelas Supporter juga memiliki serangan Arts yang memberi efek untuk memperlambat laju/gerak musuh.

3. Tag di sebelah Job dan Range

a. DPS
Operator dengan tag DPS menunjukkan bahwa Operator tersebut memiliki Skill untuk memberikan damage yang besar kepada musuh.
b. Slow
Operator dengan tag Slow menunjukkan bahwa Operator tersebut memiliki skill yang memberikan efek lambat kepada musuh.
c. Debuff
Operator dengan tag ini memiliki kemampuan untuk memberikan efek yang bersifat merugikan kepada musuh.
d. Crowd-Control
Operator dengan tag ini memiliki kemampuan untuk menghentikan atau membatasi aksi musuh beberapa saat.
e. Support
Ada job dari kelas selain Supporter yang mampu memberikan efek dukungan tertentu kepada Operator lainnya dengan syarat memiliki kemampuan Support.
f. DP-Recovery
Tag ini menunjukkan bahwa Operator tersebut memiliki kemampuan untuk memulihkan atau memproduksi Deploy Point. Deploy Point adalah poin yang tentunya dibutuhkan untuk mengerahkan Operator ke medan pertempuran.
g. Fast-Redeploy
Operator dengan tag ini akan sangat cepat bisa diturunkan ke medan pertempuran kembali setelah ia gugur atau anda cabut dari arena tempur. Operator dengan kemampuan ini sangat penting untuk menghabisi musuh yang terus mengganggu anda dari kejauhan. Skill mereka hanya terpakai sekali setiap diturunkan(di-deploy). Jadi, setelah musuh terbunuh, cabut saja Operator ini. Karena skillnya hanya aktif setiap Operator ini diturunkan. Operator ini hanya digunakan untuk memberi serangan kejutan saja.
h. AOE
Operator dengan tag ini mampu memberikan serangan yang melukai banyak Operator sekaligus. Operator ini sangat cocok untuk membantai habis musuh yang bergerombol.
i. Survival
Operator dengan tag Survival memiliki kemampuan untuk bertahan hidup. Ia mampu mempertahankan hidupnya dengan skill yang menambah pertahanan atau memulihkan Health Pointnya sendiri.
j. Nuker
Operator dengan tag Nuker memiliki skill untuk memberikan serangan sekaligus pada lebih dari 1 grid/kotak.
k. Shift
Operator yang memiliki tag Shift mampu memindahkan atau menggeser posisi musuh.
h. Healing
Operator dengan tag Healing memiliki skill penyembuhan.
i. Summon
Operator dengan tag ini memiliki kemampuan pemanggilan. Ia bisa memanggil bala bantuan seperti memanggil monster atau robot. Namun, itu juga memakan batas jumlah Operator yang diturunkan ke arena.
j. Defense
Operator dengan tag Defense ini memiliki kemampuan untuk meningkatkan pertahanannya.
k. Starter
Ini hanyalah tag Operator berbintang 2. Operator Starter hanyalah Operator yang digunakan untuk latihan dan pengenalan saja.
l. Robot
Operator ini adalah robot. Tidak seperti Operator pada umumnya yang jika dideploy, akan memakan batas deploy di arena tempur. Operator robot ini tidak memakan batas deploy. Namun peran dan pengaruhnya sangat kecil di dalam pertempuran. Sehingga tidak masalah juga jika tidak diturunkan/dideploy ke arena tempur.
m. Melee
Menunjukkan bahwa Operator tersebut adalah penyerang jarak dekat.
n. Ranged
Menunjukkan bahwa Operator tersebut memiliki jangkauan jarak jauh.


4. Attributes dan Trust

Attributes adalah status poin Operator. Status tersebut terdiri dari:

-Max HP: Jumlah Health Point atau Daya hidup.
- ATK: Jumlah poin kekuatan serang. Khusus untuk job Medic, ATK adalah banyaknya poin penyembuhan terhadap Operator lain.
- DEF: Jumlah daya tahan fisik.
- RES: Kekebalan terhadap serangan Arts dari musuh.
- Redeploy: Waktu Operator untuk dapat dipanggil kembali.
- Cost: Banyaknya Deploy Point yang harus dipakai untuk memanggil Operator.
- Block: Banyaknya musuh yang dapat dihadang.
- ASPD: Kecepatan serang.

Sedangkan Trust adalah bonus poin yang didapatkan Operator setelah menyelesaikan pertempuran dan juga setelah bekerja di Base. Trust ini bisa memberi bonus HP, DEF, maupun ATK.

*Ketika akan memulai permainan, anda perlu memperhatikan Operator mana yang harus anda turunkan sesuai kelemahan musuh.
Musuh yang memiliki DEF besar akan sangat sulit dibunuh dengan Operator serangan fisik. Sedangkan musuh dengan RES yang besar, akan sulit dibunuh oleh Operator serangan Arts.
Jadi, silahkan lihat dulu rincian musuh yang akan anda hadapi di arena yang anda pilih. Untuk mendapatkan info dari mereka, anda harus memulai pertempuran dahulu di arena tersebut. Lakukan pertempuran "Practice" dahulu untuk mendapatkan formasi yang cocok dan info data rincian musuh.

Mungkin saya menulis terlalu banyak. Namun, saya harap anda bisa memahaminya dan menjadikan post ini sebagai panduan yang bermanfaat untuk anda. Sekian dan terima kasih.



<<< Sebelumnya
<<< Bagian Pertama


Previous Post
Next Post

0 tanggapan:

"Berkomentarlah yang baik, tunjukkan bahwa anda adalah tamu yang sopan"