Pertama-tama, siapkan subtitle lirik lagu yang sudah anda beri timing. Yang belum tau silahkan klik link ini untuk belajar cara pembuatan karaoke timing.
> Kemudian coba buat template efek ini di aegisub anda. Letakkan template yang akan kita buat ini di baris paling atas. Karena template kara effect baru bisa diapply kalo di baris paling atas sudah diletakkan kode template kara effect. Untuk awalan/kemunculannya subtile karaoke kita gunakan perintah ini:
!retime("start2syl", -400, 0)!{\an5\move($center,!$middle-math.random(-40,40)!,$center,$middle,0,300)\fad(0,0)}
Setelah itu centang "comment" untuk menyembunyikan template tersebut, dan ketikkan "template syl" di kotak efek untuk memfungsikan jenis efeknya.
Perhatikan tanda negatif yang saya beri warna merah. Sekarang ingat-ingat lagi pelajaran matematika anda waktu di sekolah. Jika (-) dikalikan dengan (-) sama dengan berapa? jawabnya (+) dong.. hehehe..
Jadi, nilai -40 yang tertulis disitu sama dengan 40. Sedangkan nilai 40 yang tanpa tanda minus itu sama dengan -40. Sebelum perintah math.random diberikan, memang diharuskan di awal penulisan math.random harus diberi tanda min atau plus. Selanjutnya tinggal anda ingat-ingat aja pelajaran matematika anda di sekolah. :v
Penjelasan: {\LetakPusat\move(PosisiTerpusatDatar,!PosisiTerpusatTegak-Jumlah.Sembarang(Jarak40Keatas,Jarak40Kebawah)!,PosisiTerpusatDatar,PosisiTerpusatTegak,KecepatanAwal,KecepatanAkhir)\fad(Awalan,Akhiran)}
Perintah !retime("...", waktuAwal, waktuAkhir)! berfungsi sebagai penjalan efek per waktu yang disetting. Bisa diisi dengan "start2syl" (awalan suku kata), "syl" (mulainya efek per suku kata), "syl2end"(akhiran efek per suku kata), atau bisa diisi dengan "preline" (perintah awalan segaris, perintah ini mencangkup seluruh kalimat/bukan per suku kata), "line" (efek segaris/seluruh kalimat), "postline" (efek akhiran segaris). Penggunaan syl lebih sering dipakai daripada penggunaan line, karena perintah line hanya berjalan sekali. Selalu gunakan \an5 pada efek template anda agar subtitlenya terpusat.
> Lalu buat Sylnya. Inilah efek yang biasanya terlihat mengikuti suara vokal penyanyi di OP atau ED anime:
!retime("syl", 0, 0)!{\an5\3c&HD9771B&\pos($center,$middle)\t(0,!$sdur/2!,\fscx150\fscy150)\t(!$sdur/2!,$sdur,\fscx100\fscy100)\fad(0,0)}
Setelah itu centang "comment" dan ketikkan "template syl" lagi.
Penjelasan: {\LetakPusat\WarnaOutline&HD9771B&\pos(TengahTerpusatDatar,TengahTerpusatTegak)\t(0,!kecepatanAwal/2!,\fscx150\fscy150)\t(!kecepatanAwal/2!,kecepatanAwal,\fscx100\fscy100)\fad(0,0)}
Tambahan: mengapa $sdur diberi nilai 2? ini bertujuan agar kecepatan awal/$sdur itu tidak kaku pergerakannya. Jangan memberi nilai berlebihan yaa.. bisa-bisa pergerakan sylnya menjadi menonjol seperti orang nonjok.. :v
Tapi anda bisa ganti {\t(0,!$sdur/2!,\fscx150\fscy150)\t(!$sdur/2!,$sdur,\fscx100\fscy100)\fad(0,0)}
dengan efek lain kok. Yang saya kasih itu adalah efek membesar lalu mengecil ke ukuran semula. Download aja file Kara Effect Dari Aegisub. Pelajari itu baik-baik, tapi pasti anda akan kesulitan. Soalnya ada sebagian besar template yang menggunaan kode-kode semacam Visual Basic disitu. Download kara effect aegisub disini.
Oh iya.. mengapa $sdur harus dihimpit oleh tanda seru (!) ? hehehe.. memang sebenarnya $sdur tidak memiliki nilai atau sama dengan 0. Karena itulah, tanda seru tadi berguna sebagai perintah yang memfungsikan pemberian nilai. $center, $middle juga sama halnya seperti $sdur yang harus diberi tanda seru jika ingin diberi nilai.
> Nah, sekarang kita buat dulu efek animasinya dari gambar AssDraw. Misalkan anda menggambar sebuah bulatan kecil dengan kode koordinat AssDraw m 0 0 b 4 0 4 -6 0 -6 b -4 -6 -4 0 0 0 ,maka:
!retime("syl", 0, 1000)!{\an5\c&HFFFFFF&\fscx30\fscy30\blur5\bord2\move($center,!$y+10!,!$center+math.random(-300)!,!$y+math.random(90)!,0,2200)\fad(0,300)\p1}m 0 0 b 4 0 4 -6 0 -6 b -4 -6 -4 0 0 0
Jangan lupa centang "comment" dan ketik "template syl noblank notext loop 25". Tanpa "noblank"
dan "notext" pun sebenarnya efeknya tetap bisa jalan. Gunakan "loop "nilai"" untuk menggandakan efeknya. Banyaknya efek yang digandakan tergantung berapa nilai yang anda masukkan. Disitu saya beri nilai 25 yang berarti efek gambar bulatan AssDraw tadi digandakan sebanyak 25 bulatan. Dengan menggunakan "loop" kita tidak perlu harus memasang !maxloop! disebelah !retime!, karena !maxloop! tidak sesimple "loop". "Maxloop" dan "loop" itu tergolong sama fungsinya.
Penjelasan: !retime("syl", WaktuAwal, WaktuAkhir)!{\an5\WarnaUtama&HFFFFFF&\fscx30\fscy30\blur5\ketebalan2\move(PosisiPusatDatar,!PosisiSumbuTegak10keBawah!,!PosisiPusatDatar+Jumlah.Sembarang(-300)!,!PosisiSumbuTegak+Jumlah.Sembarang(90)!,KecepatanAwal,KecepatanAkhir)\fad(Awalan,Akhiran)\p1}m 0 0 b 4 0 4 -6 0 -6 b -4 -6 -4 0 0 0
Anda merasa bingung dengan kode \$y ? hehehe.. $y hampir sama dengan $middle. Bedanya hanya $y itu penempatannya tidak sestabil $middle. Dan $x hampir sama dengan $center. Jadi saya sarankan menggunakan $middle, dan $center untuk memberi efek pada subtitle teks agar lebih rapi tatanannya ketika efek bekerja. Kalo untuk gambar Ass yang inginnya digerakkan secara sembarang sih nggak apa-apa kok kalo menggunakan $x atau $y..
> Terakhir, anda harus membuat akhiran dari efek syl tadi. Misalkan saya menggunakan:
!retime("syl2end", 0, 0)!{\an5\3c&H39DE1A&\pos($center,$middle)\fad(0,300)}
Tidak perlu saya jelaskan lagi yaaa.. hehehe.. :3
Nah, jangan lupa untuk menyamakan nama Style Font subtitle lirik lagunya dengan Template kara effect yang sudah dibuat diatas agar efeknya bekerja.
Sekarang setelah semuanya selesai, Klik Automation/otomatisasi --> lalu klik Apply karaoke template. Tunggu hingga selesai, lalu silahkan play deh..
Kalo ada tulisan error ketika proses Apply karaoke template, berarti ada kode yang bermasalah. Bisa saja karena hurufnya kurang atau tanda bacanya kelupaan diketik.
Selesai deh.. maaf jika kata-kata yang saya tulis terlalu bersahabat, soalnya jika saya tulis terlalu formal, pastilah anda susah memahaminya. Silahkan belajar lebih banyak lewat Kara Effect Aegisub yang bisa didownload di internet, atau anda bisa juga mendownload efek buatan admin sekaligus untuk belajar juga DI SINI. Ingat, ini hanyalah sekadar pengalaman saya. Jangan marah jika ini mengecewakan anda..
Untuk lebih jelasnya, saya telah membuat perincian lagi dan dengan bahasa yang lebih santun lagi. Silahkan klik DI SINI
PERINGATAN:
Mohon maaf yang sebesar-besarnya. Jika anda ingin "Unjuk Kemampuan" di sini, saya harap anda mengurungkannya lagi, karena komentar anda akan saya hapus. 2 komentar di sini telah saya hapus karena tidak tahu terimakasih. Hargai saya yang telah membagikan ilmu langka ini secara cuma-cuma.
Jika anda lebih tahu dari saya, jangan menyebarkan keahlian anda di sini. Karena itu akan mengganggu stabilitas jumlah pengunjung blog saya. Sekian dan terimakasih..
makasih min...
ReplyDeletebaru nemu yang versi indonesianya, yang di offcial website aegisub itu bahasa inggris, jadi males baca :v
sama2,gan.. semoga catatan kecil saya ini bermanfaat.. :D
Deletemakasih banyak min, turor nya sangat membantu
ReplyDeletesama2.. :)
DeleteTerimakasih untuk ilmunya
ReplyDeletesama2, gan.. silahkan berkunjung kembali, karena saya akan terus update untuk postingan tentang karaoke effect.. :D
Deleteterimakasih.. :>
terima kasih min
ReplyDeletesama2, gan.. terimakasih sudah menunjukkan kejanggalan di pembelajaran kedua.. silahkan berkunjung lagi lain waktu. karena saya masih akan terus memberikan update-update terbaru.. :>
Deletemantap gan, saya udah 2 minggu masuk dunia kfx tapi cuma make kara effector, dan sekarang saya penasaran soal code-codenya, lanjut terus.. :D
DeleteTerimakasih telah berkunjung.. :>
DeleteKalo yang buat 2 efek karaoke dalam 1 baris lirik itu gimana min? Kalo bisa kasih tutorialnya...
ReplyDeletemaksudnya gimana, gan?
Deletedalam satu lirik, efeknya ada berganda gitu ya? misalnya kalo bisa diumpamakan ada efek warna-warni, dan efek berbunga2 dalam satu lirik gitu?
Nah, iya gitu min.
Deletesilahkan cek di postingan download efek. di situ saya sertakan template efek karaoke untuk pemula. di dalam file sub efeknya, sudah saya tata rapi setiap macam efeknya. silahkan download di situ..
Deleteuntuk efek OP eromanga-sensei masih saya simpan di HDD saya sendiri. belum bisa mempostingnya ke sini karena hambatan pekerjaan.
terimakasih.. :>
mungkin maksudnya inline-fx?
DeleteKlo munculny per huruf gmn? Kayak di power point → custom animation → faded swivel, kan muculny per huruf tuh, bisa kasih tau carany g???
ReplyDeletecontoh untuk lead-in/awalan efek per huruf: !retime("start2syl",-300+($si-1)*60,0)!{efek anda}
Deletedan ini untuk lead-out/akhiran efek per huruf: !retime("postline",0,200+syl.i*50)!{efek anda}
angka yang tertera setelah tanda bintang (*) adalah durasi/kecepatan pergerakan huruf yang masing-masing bergerak sesuai yang agan maksud. jika agan belum mengerti, silahkan tunggu template efek OP eromanga-sensei yang admin kerjakan tuntas. mohon maaf karena beberapa minggu yang lalu admin seharusnya sudah mempostingnya ke sini, namun karena terkendala pekerjaan, admin masih belum bisa mempostingnya hingga sekarang.
terimakasih.. :>
shortlinknya rusak nih bang
ReplyDeletefix gan
Deletemin biar warna outlinenya tetep kaya style dari aegisubnya gimana min..?
ReplyDeletemohon di kasih tau min..
Biar tetep hitam gitu ya gan?
DeleteMakasih min penjelasannya, saya suka bikin subtitle2 opening/ending anime pake aegisub tapi cuman tempel trus modifikasi doang :D
ReplyDeleteWah semangat gan.. lain waktu pasti bisa bikin sendiri. Terimakasih telah berkunjung.. :>
ReplyDeleteMakasih tutornya min :V mantap!
ReplyDeleteselamat malam nama saya ronapa saya ingin tahu sama ada anda boleh memuat naik efek_karaoke.rar kerana masalah telah hilang saya benar-benar ingin memuat turunnya adakah mungkin untuk mengemas kini pautan muat turun ??
ReplyDeleteoh iya, saya lupa mengganti alamat link blognya menjadi alamat blog ini yang sekarang. akan langsung saya perbaiki. mohon maaf atas ketidaknyamanannya, dan terima kasih telah memberitahukan kekhilafan saya.
ReplyDeleteHalo selamat siang, saya masih tidak dapat mengunduh file {Efek_Karaoke.rar aegisub disini} hanya saja di atas posting ini di sini Anda meletakkan tautannya Saya tidak dapat mengunduhnya dari solidfiles MATI akan Anda unggah ulang file tersebut di server lain MEGA , MIDIAFIRE, OR ZIPSHARED ATAU GOOGLEDRIVE Saya akan sangat menghargai efek kara aegisub disini file pacted on rar
ReplyDeletesudah saya perbarui ke MEGA cloud. mohon maaf atas ketidaknyamanannya karena solidfiles sedang mengalami masalah. untuk link-link yang lain, sedang saya coba perbaiki juga. terima kasih
Deletegracias meu amigo muito obrigado por você ter colocado o link online obrigado
ReplyDeleteGan, tolong bikin tutorial kara kanji vertikal dong
ReplyDeletemohon maaf atas ketidaknyamanannya, gan. saya sudah pensiun ngesub.
DeleteShare kara efek kode sub buat ngehidupin sub dong min , misal pas lagi marah , sub bisa jeda dalam satu line pas seiyuu ngomong .. dst . Info in min . Ane g user android kentang soalnya
ReplyDeleteMin saya kan ekstrak subtitle dari beberapa fansub, nah pas udh di ekstrak sub normal, tpi ada problem nya dibeberapa efek judul episode atau judul eps selanjutnya, jadi font nya jadi kayak biasa gitu gk kaya di fansub menyesuaikan dgn font jepang nya. Itu cara agar sesuai dgn fansub gimana ya? Udh saya edit font nya tpi malah sub nya jadi gede tulisan.
ReplyDeletesetelah agan download sebuah file subtitle, wajib bagi agan untuk mengecek dulu nama font yang digunakan di dalam file tersebut. setelah agan menemukan nama2 font yang ada di sana, agan harus mendownload fontnya dan menginstallnya dulu.
Deletejika font yang disebut belum terinstall, maka media player akan menggunakan font default untuk mengganti font tersebut. namun, jarak, dan karakteristik masing2 font tidaklah sama. sehingga peletakan huruf akan kacau semua. karena itu agan harus menginstall font yang dipakai di subtitle tersebut.
Min mau nanya dong, kalau buat lokasi takarirnya (kalau pake template) itu gak bisa di ubah ya sama kita? terus tadi nyobain teks yang panjang sebelum pake template teksnya jadi kebawah (gak nubruk layar), tapi setelah nyoba pake template kok jadi nubruk ya?(gak nyesuain layar) Mohon penjelasannya ya minn (maafkan hueee)
ReplyDeletesemoga dibales wkwkw
Deletemaksudnya lokasi takarir gimana, gan? mau ditaruh di folder lain gitu? kalo begitu bisa. asal video dan subtitle tetap berada di satu lokasi yang sama ya.
Deleteuntuk pertanyaan kedua, itu agan ngetes teks di posisi bawah ya, makanya ketika teks tertulis cukup panjang, otomatis lanjutannya turun ke bawah kan?
standarnya memang begitu, gan. dan ketika diapply dengan template effect, maka setting teks tersebut akan mengikuti perintah yang tertulis pada template effect. jadi, untuk mencegah teks tersebut menjadi keluar dari area layar, agan pisah saja teksnya agar lebih rapi. semoga jawaban ini membantu. terima kasih.
Bukan sih min, jadi buat posisinya misal mau di taro di bagian bawah, bagian tengah, bagian atas atau bagian pinggir gitu. Karena kalau yang aku pake dari template itu (meski awalnya udah dipasin lokasi takarirnya bisa di geser-geser), tapi setelah di generate template karaokenya posisinya gak bisa di ubah (fix posisi dari template). Jadi misal asalnya aku taro posisi takarirnya di bagian bottom tapi karena setting dari tempaltenya upper jadi pindah, ngeliat scriptnya juga bingung buat nentuin lokasi hahahah (sempet edit lokasi sesuai sama yang pos tapi effectnya malah ngakut dilokasi awal)
DeleteOke makasih min buat pertanyaan keduanya, sangat membantu
Btw maaf ya min banyak tanya wkwkwkkw
agan cek setting style fontnya dulu di "penyunting gaya". jangan menggeser manual pada subtitlenya ya. klik dulu pada tombol "sunting" di sebelah nama style agan. lalu akan terbuka jendela penyunting gaya. lihat bagian "perataan" yang berupa angka 1 sampai 9. itulah posisi subtitle yang harus agan atur. nanti template efeknya akan menyesuaikan pengaturan perataan tersebut. jika misalnya agan pilih nomor 7, maka posisi subtile otomatis akan berada di pojok kiri atas.
Deletejika agan masih belum mendapat jawaban yang tepat, agan bisa kirim screenshot atau rekaman video ke FB atau IG saya. terima kasih.
siap min makasih, nanti aku chat mimin via ig atau fb ya, maaf min saya baru cek balesannya (notifnya gak masuk padahal udah di centang )
Delete